♥ Welcome to my Blog:) Happy reading guys... Be always positive~♥

Jumat, 27 Maret 2015

Thomas Alva Edsion (1847-1931)

Biografi Thomas Alva Edison 
Thomas Alva Edison adalah Penemu bola lampu, proyektor film, dan 1093 temuan lainnya. Ia dilahirkan di Milan, Ohio, Amerika Serikat pada tanggal 11 Februari 1847 dari pasangan suami istri Samuel Ogden dan Nancy Elliot. Ayahnya bekerja sebagai seorang tukang kayu dan ibunya adalah seorang guru.
Keduanya merupakan keturunan Belanda. Edison meninggal pada 18 Oktober 1931 pada usia 84 tahun di West Orange, New Jersey.




Jasa-Jasa Thomas Alva Edison
Thomas Alva Edison berjasa dalam bidang perfilman. Ia menggabungkan film fotografi yang telah dikembangkan George Eastmen menjadi industri film yang menghasilkan jutaan dolar seperti saat ini.

Pada tahun 1877, ia menemukan phonograph. Pada tahun itu pula ia menyibukkan diri dengan masalah pada waktu itumenjadi perhatian banyak peneliti, yaitu bola lampu pijar. Pada saat menemukan bola lampu pilar ini, Edison mengalami kegagalan sebanyak 9.998 kali. Baru pada percobaan yang ke 9.999 dia berhasil secara sukses menciptakan lampu pijar pertama yang benar-benar menyala terang.

Edison telah menemukan  banyak alat dan telah dipatenkan. Penemuan yang dipatenkan ditemukan sebanyak 1.003 buah. Penemuan yang jarang disebutkan antara lain: telegraf cetak, pilpen elektrik, torpedo listrik, karet sintesis, batrey alkaline, pengaduk semen, mikrofon, transmiter telepon karbon, dan proyektor gambar bergerak.

Manfaat Penemuan Thomas Alva Edison
Bola pijar Edison berikut sistem pembagian tenaga listrik yang dikembangkan memungkinkan adanya penerangan listrik yang praktis dirumah-rumah. Tahun 1882, perusahaan mulai memproduksi listrik untuk rumah-rumah di New york, dan dalam waktu yang singkat sudah tersebar diseluruh dunia. Edison juga memberikan sumbangan yang luar biasa untuk perkembangan kamera perfilman serta proyektor.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar