♥ Welcome to my Blog:) Happy reading guys... Be always positive~♥

Senin, 16 Maret 2015

Hans Lippershey (1570-1619)

Biografi Hans Lippershey
Hans Lippershey adalah seorang pembuat lensa keturunan campuran Jerman-Belanda. Ia dilahirkan pada tahun 1570 di Wesel, Jerman Barat. Kemudian dia menetap di Middelburg, Belanda sejak tahun 1594. Ia menikah pada tahun yang sama, dan menjadi warga negara Belanda pada tahun 1602. Ia tinggal di Middelburg sampai meninggalnya, pada tahun 1619.





Jasa-Jasa Hans Lippershey
Teleskop yang dibuat Galileo bukanlah teleskop pertama yang ditemukan. Sebelum Galileo, banyak peneliti yang mengklaim bahwa dirinya adalah penemu teleskop. Meskipun begitu, teleskop Galileo adalah suatu alat yang lebih baik dan modifikasi dari teleskop Hans Lippershey.

Hans Lippershey membuat teleskop yang pertama dengan memasang dua lensa didalam tabung yang terbuat dari kayu. Teropong bintang yang ditemukan Hans Lippershey, hanya bisa memperbesar hingga tiga kali perbesaran. Hans Lippershey memegang sebuah lensa di depan lensa lain untuk memperbesar objek yang diamati.

Manfaat Penemuan Hans Lippershey
Fungsi teleskop adalah untuk mengumpulkan cahaya. Benda-benda langit sangat jauh, sehingga walaupun sebenarnya cahaya yang dipancarkannya sangat terang, ketika dilihat dari bumi cahayanya nampak redup. Oleh karena itu, teleskop digunakan sebagai pengumpul cahaya. Sebuah objek yang sangat redup dan tak terlihat oleh mata dapat terlihat jelas dengan teleskop.

Fungsi kedua dari sebuah teleskop adalah menghasilkan gambar dengan ketajaman yang lebih besar, sehingga posisi sebuah objek dapat ditentukan dengan lebih tepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar